Pendidikan adalah merupakan aset penting bagi
kemajuan sebuah bangsa, oleh karena itu setiap warga Negara harus dan wajib
mengikuti jenjang pendidikan, baik jenjang pendidikan anak usia dini,
pendidikan dasar, pendidikan menengah maupun tinggi.
Dalam bidang pendidikan seorang anak dari
lahir memerlukan pelayanan yang tepat dalam pemenuhan kebutuhan pendidikan
disertai dengan Pemahaman mengenai karakteristik anak sesuai pertumbuhan dan
perkembangannya akan sangat membantu dalam menyesuaikan proses belajar bagi
anak dengan usia, kebutuhan, dan kondisi masing-masing, baik secara
intelektual, emosional dan sosial.
Banyak cara yang bisa digunakan untuk
mengarahkan anak dalam memperoleh pendidikan, salah satunya dengan menyajikan
tontonan yang syarat akan muatan nilai-nilai pendidikan. Film merupakan salah
satu bentuk gambaran yang mempunyai suara yang dapat dipakai untuk media
hiburan bagi banyak orang, salah satunya adalah anak. Tetapi semakin
berkembangnya waktu semakin banyak kegunaan dari film.
Salah satunya yakni dengan memilih film
pendidikan anak yang memang menyenangkan serta menyegarkan. Hal ini sekarang
mendapat banyak perhatian dari publik, karena memang sangat penting menayangkan
film yang mendidik anak sejak dini. Hal tersebut juga seimbang dengan kenyataan
saat ini makin banyak film yang tidak mendidik anak, yang jika tidak
diantisipasi dengan baik akan menyebabkan kerusakan yang besar pada banyak anak
negeri ini.
Beberapa Pilihan Film Pendidikan Anak
Banyak pilihan film pendidikan anak yang
dapat kita jadikan solusi tepat. beberapa di antaranya berupa film kartun
maupun film yang berupa animasi yang mendidik. Beberapa diantaranya bahkan
telah ditayangkan di masyarakat.
Salah satu film yang mendidik salah satunya
adalah Laskar Pelangi, yang merupakan salah satu film yang berada dalam
nominasi yang sangat mengejutkan dan memang merupakan salah satu film yang
mendidik anak dengan nilai yang dibungkus sebagai tampilan yang menyenangkan.
Dan tentu saja hal ini sangat tidak bisa dilewatkan.
Selain itu, beberapa film kartun yang bisa
dijadikan ajang refreshing, juga dapat dijadikan referensi film pendidikan anak
yang menyenangkan. Salah satunya adalah film kartun fairy tales dan juga
Rapunzel, dan kartun lainnya.
Di dalamnya banyak nilai seperti persahabatan,
berbuat baik, serta saling membantu yang memang dibutuhkan dalam mendidik anak
sekarang ini. Dan tentu saja, masih banyak nilai yang lain yang dapat mendukung
tumbuh kembang anak.
Jadi, bagaimana? Apakah anda masih bingung
untuk mendidik anak sejak dini dengan cara menyenangkan? Ada banyak cara
seperti games dan lainnya yang dapat dijadikan pilihan tepat untuk mendidik
anak.
Dan juga sekarang telah banyak tontonan yang
mempunyai tema film pendidikan anak yang dapat dijadikan pilihan cerdas. Dan
tentu saja, hal diatas dapat dijadikan beberapa pilihan yang tepat yang dapat
mereferensikan otak anak dengan tepat.
Semoga bermanfaat bagi seluruh pembaca…