Paling Berkesan_ Menstruasi atau haid adalah perubahan
fisiologis dalam tubuh wanita yang terjadi secara berkala dan dipengaruhi oleh
hormon reproduksi. Periode ini penting dalam reproduksi.
Pada
manusia, hal ini biasanya terjadi setiap bulan antara usia pubertas dan
menopause. Menstruasi dimulai saat pubertas dan menandai kemampuan seorang
wanita untuk mengandung anak, walaupun mungkin faktor-faktor kesehatan lain
dapat membatasi kapasitas ini.
Menstruasi
biasanya dimulai antara umur 10 dan 16 tahun, tergantung pada berbagai faktor,
termasuk kesehatan wanita, status nutrisi, dan berat tubuh relatif terhadap
tinggi tubuh. Menstruasi berlangsung kira-kira sekali sebulan sampai wanita
mencapai usia 45-50 tahun, sekali lagi tergantung pada kesehatan dan
pengaruh-pengaruh lainnya.
Akhir
dari kemampuan wanita untuk bermenstruasi disebut menopause dan menandai akhir
dari masa-masa kehamilan seorang wanita. Panjang rata-rata daur menstruasi
adalah 28 hari, namun berkisar antara 21 hingga 40 hari.
Panjang
daur dapat bervariasi pada satu wanita selama saat-saat yang berbeda dalam
hidupnya, dan bahkan dari bulan ke bulan tergantung pada berbagai hal, termasuk
kesehatan fisik, emosi, dan nutrisi wanita tersebut.